BlackBerry Z10 Diklaim Laku Keras
Penulis: Oik Yusuf
BlackBerry Z10 Diklaim Laku Keras - Kanada, negara asal BB, menjadi salah satu penikmat ke-1 produk smartphone BlackBerry Z10 dri perusahaan tersebut pada tanggal 5 Februari lalu.
BlackBerry Z10 Diklaim Laku Keras - Kanada, negara asal BB, menjadi salah satu penikmat ke-1 produk smartphone BlackBerry Z10 dri perusahaan tersebut pada tanggal 5 Februari lalu.
Di "kandang" sendiri inilah, BlackBerry mengaku berhasil mencetak rekor baru dalam penjualan new BlackBerry Z10.
"Kemarin (5/2/2013) adalah hari peluncuran BlackBerry Z10 yang pertama juga yang terbaik dalam sejarah smartphone BB. Bahkan, 50% lebih baik dibandingkan rekor sebelumnya di Kanada. Di Inggris, kinerja penjualannya bahkan hampir tiga kali lipat lebih baik dibanding penjualan-penjualan minggu pertama yang paling tinggi sebelumnya," ungkap CEO BlackBerry Thorsten Heins dalam keterangan singkat yang dirilis Rabu (6/1/2013) lalu.
Kecuali keterangan "50%" dan "tiga kali lipat" yang kurang informatif itu, Heins tidak merinci berapa persis-nya penjualan BlackBerry Z10 di Kanada.
BlackBerry Z10 sendiri sempat dilaporkan membukukan penjualan pertama yang tinggi di Inggris - negara pertama yang kedatangan smartphone tersebut, sehingga mengalahkan angka yang dicetak Lumia 920 dari Nokia.
BlackBerry dijadwalkan merilis laporan pendapatan per kuartal pada tanggal 28 Maret mendatang. Laporan tersebut akan memuat angka penjualan yang lebih rinci berikut kuantifikasi reaksi konsumen atas peluncuran BlackBerry 10.
BlackBerry Z10 adalah perangkat dengan sistem operasi BlackBerry 10 pertama yang sepenuhnya mengandalkan layar sentuh. April mendatang smartphone BlackBerry Q10 yang memiliki keyboard QWERTY Dan Di ikuti dengan BB Q5, BB10 Versi Murah.